LIR PANDAWA MADHANGI BAWANA

Kamis, 29 September 2022

Danbrigif 4/DR Cek Kesiapan Satgas Operasi Yonif 407/PK


TEGAL, - Danbrigif 4/ Dewa Ratna, Letkol Inf Gunnarto, S.H mengecek kesiapan Satuan Tugas Aparatur Teritorial (Satgas Apter ) Prajurit Yonif 407/PK yang di rencanakan akan diberangkatkan ke Papua pada Akhir Tahun 2022 di Lapangan Yonif 407/PK,  Tegal,Jateng, Kamis (29/09/2022).

Dalam amanatnya, Letkol Inf Gunnarto berpesan, " Di Medan Operasi Dharma Bhaktikan diri kalian untuk ikhlas menjalankan Satgas Operasi dengan menerapkan Santi Aji Sapta Marga,Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI , hindari pelanggaran saat menjalankan tugas dan Jaga Kehormatan Satuan , TNI AD dan TNI khususnya," ujarnya.


Apel Kesiapan Operasi Prajurit 407/PK yang dilaksanakan ini dalam rangka mengecek kesiapan personel yang akan melaksanakan Satgas Apter sebagaimana Tugas Pokok TNI yaitu menciptakan Stabilitas Keamanan Nasional serta cinta, melindungi, membantu, menjaga harkat dan martabatnya orang asli Papua.(pen407)

Share:

Senin, 26 September 2022

Latihan Apel Kesiapsiagaan Yonif 407/PK

TEGAL, - Komandan Batalyon Infanteri 407/Padma Kusuma, Mayor Inf Hermawan Setya Budi, M.Han memerintahkan Plh. Pasiops untuk melaksanakan alarm kesiapsiagaan di Lapangan Yonif 407/PK, Senin (26/09/2022) sore tadi.

Kegiatan latihan alarm kesiapsiagaan satuan merupakan latihan untuk melakukan pengecekan kesiapsiagaan seluruh prajurit Yonif 407/PK agar siap bergerak jika sewaktu-waktu dibutuhkan dalam mengantisipasi perkembangan situasi yang terjadi. Dalam kegiatan ini  dilatihkan beberapa kegiatan diantaranya adalah; cara berkumpul dengan cepat, pengecekan kelengkapan alat peralatan yang di gunakan, dan perbekalan masing-masing Prajurit.

Untuk mendukung kesiapsiagaan tersebut, Yonif 407/PK diharuskan untuk setiap saat siap bergerak, kapanpun dan dimanapun saat dibutuhkan. Waktu yang dibutuhkan untuk mengumpulkan seluruh pasukan sekitar 15 menit.

Pada kesempatan tersebut, Komandan Yonif 407/PK memberikan semangat kepada anggotanya, seperti bisa menjaga kekompakan. “Kegiatan alarm kesiapsiagaan yang dilaksanakan agar seluruh prajurit Batalyon mengerti akan tugas pokoknya dan selalu profesional dalam menjalankan tugas”, katanya.


Kegiatan Alarm Kesiapsiagaan yang dilakukan kali ini yaitu Alarm Siap Gerak Hubungan Kompi-kompi, dimana anggota membawa ransel berisi protap, bersenjata lengkap dan munisi sesuai bekal pokok, serta Peleton Angkutan sebagai unsur pelayanan menyiapkan kendaraan yang telah ditentukan dan menunggu perintah untuk bergerak.

Sekaligus kali ini Komandan, didampingi Wadan serta Danki dengan Pa Staf memeriksa isi protap ransel prajurit yang bersifat perorangan, seperti pakaian, natura maupun perlengkapan lainnya yang telah ditentukan dan dilanjutkan kegiatan tersebut pembacaan nominatif Satgas Yonif 407/PK.(pen407)

Share:

Sabtu, 24 September 2022

Tiga Atlit Lari Yonif 407/PK Raih Juara di Kota Pekalongan

3 Atlit Lari Yonif 407/PK Raih Prestasi

TEGAL – Prada Manalu, Pratu Ode Saman  dan Prada Fadil Fahri  Prajurit Yonif 407/Padma Kusuma masing-masing menjuarai salah satu nomor puncak dalam rangka Lomba Lari 7 Km kategori Umum HAORNAS Kota Pekalongan yang dilepas oleh Bapak Wali Kota Bp.HM Saelany Machfud SE. di depan Dinparbudpora Kota Pekalongan, Sabtu (24/09/2022).

Prada Manalu finish di urutan kedua 7 Km Umum Pria dengan catatan waktu 27 menit 57 detik. Sedangkan Pratu Ode Saman finish di urutan kelima 7 Km Umum Pria dengan catatan 29 menit 55 detik dan Prada Fadil Fahri finish di urutan keenam 7 Km dengan catatan 29 menit 59 detik.

Lomba Lari HAORNAS Kota Pekalongan Tahun 2022 ini digelar untuk melibatkan masyarakat umum dan pelajar. Jenis kegiatan olahraga lari tersebut Start dan Finish di depan Dinparbudpora Kota Pekalongan.

Komandan Yonif 407/PK Mayor Inf Hemawan Setya Budi, M.Han memberikan apresiasi kepada ketiga prajuritnya yang telah mengharumkan dan menyumbangkan prestasi untuk Satuan Yonif 407/Padma Kusuma pada hari ini.

“Semoga dengan hasil ini para prajurit muda yang lain bisa terpacu untuk menorehkan prestasi dan tentunya bisa mengharumkan nama Satuan Yonif 407/Padma Kusuma dalam setiap event perlombaan dimanapun berada,” pungkasnya.

Wali Kota Pekalongan, Bp.HM Saelany Machfud SE. usai melepas para peserta lari dititik Start mengatakan “Lomba Lari HAORNAS Kota Pekalongan Tahun 2022 ini kami sangat bangga dan gembira karena cukup banyak elemen masyarakat dan termasuk para atlit hadir dalam event ini yang bukan hanya hajat Pemkot saja, melainkan hajat bersama, jadi siapapun memiliki ruang untuk turut serta memeriahkannya."(pen407)

 

Share:

Jumat, 23 September 2022

Yonif 407/PK Gelar Proglatsiops Materi Nikpursar

Dalam rangka menjalankan Progam Latihan Kesiapan Operasi (Proglatsiops), Kompi jajaran Yonif 407/PK  melaksakan kegiatan Latihan Tehnik Tempur Dasar(Nikpursar) di dalam Mako Yonif 407/PK. Rabu (21/09/2022).

Latihan Tehnik Tempur Dasar ini diikuti oleh Bintara dan Tamtama yang ada di Kompi jajaran Yonif 407/PK, tujuan dari dilaksanakan latihan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan dasar dan meningkatkan ketrampilan prajurit dalam rangka membentuk prajurit yang profesional dan modern. Untuk menjadi prajurit profesional dan modern diperlukan pemahaman dan memiliki kemampuan perorangan dasar sebagai prajurit Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat.


Danyonif 407/PK Mayor Inf Hermawan Setya Budi menegaskan agar setiap prajurit dapat mengetahui setiap kegiatan yang dilaksanakan, karena kegiatan ini akan dapat di aplikasikan nantinya di Medan operasi.

Latihan ini diharapkan mampu memelihara dan meningkatkan kemampuan serta kesiapan personel dalam melaksanakan tugas pokok sesuai fungsi, pangkat dan jabatan. Dalam latihan ini diberikan secara bertingkat, bertahap dan berlanjut sehingga sasaran dan tujuan latihan dapat tercapai.(Pen407)

Share:

Senin, 19 September 2022

Prajurit Yonif 407/PK Terima Penyuluhan Tentang Covid-19

Prajurit Yonif 407/PK melaksanakan kegiatan Progam Latihan Kesiapan Operasi (Proglatsiops) Materi Pengetahuan Covid-19 di Aula Kapten Damhuri Amir Yonif 407/PK. Senin (19/09/2022).

Dalam kegiatan tersebut, pemberi materi oleh dr. Mohamad Ali Subehan, Dokter Umum IGD DKT Tegal atau RS. TK. IV Pagongan Tegal  materi penyuluhan pencegahan penyebaran Virus Covid 19 atau Virus Corona. Adapun kegiatan dalam penyuluhan  tersebut mengajarkan cara hidup bersih, dengan menjaga kebersihan diri seperti mencuci tangan di bawah air mengalir menggunakan sabun. Kemudian menjaga kontak,  tetapi tepatnya membatasi diri melakukan kontak antar sesama, terutama bagi yang sedang sakit agar bisa mengistirahatkan diri dirumah terlebih dahulu.


Ditempat terpisah, Danyonif 407/PK Mayor Inf Hermawan Setya Budi, M.Han menyampaikan adanya penyuluhan ini Prajurit  dapat memahami maksud dan tujuan penyuluhan yang di berikan, sehingga prajurit dapat menerapkan dalam kehidupan sehari-hari dan juga dapat menyampaikan kepada orang tua, saudara serta tetangga dekat sehingga bisa sama-sama menjaga, jangan sampai terinfeksi Virus Corona atau Covid 19." tutur Danyonif.(pen407)

Share:

Yonif 407/PK Gelar Upacara 17-an Bulan September 2022

Yonif 407/PK, -Wakil Komandan Yonif 407/PK Kapten Inf Aji Danar Yudha Ketawang, S.Sos mewakili Komandan Yonif 407/PK Mayor Inf Hermawan Setya Budi, M.Han  bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dalam pelaksanaan upacara bendera 17-an bertempat di Lapangan Yonif 407/PK, Senin (19/09/2022).

Upacara tersebut diikuti oleh seluruh prajurit Yonif 407/PK. Kegiatan ini merupakan implementasi kecintaan terhadap lambang kebesaran dan kedaulatan negara serta penghormatan kepada para pejuang terdahulu yang telah rela berjuang mempertaruhkan jiwa raga demi kemerdekaan Indonesia.


Melalui amanat Panglima Kodam IV/Diponegoro yang dibacakan oleh Wadanyonif 407/PK menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi yang tinggi kepada seluruh prajurit yang telah bekerja tulus dan ikhlas, serta menunjukkan dedikasi yang baik dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya masing-masing.

"Selanjutnya mengajak seluruh prajurit dan PNS Kodam IV/Diponegoro untuk mendukung progam pemerintah dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan dengan memanfaatkan yang dimiliki, serta meningkatkan kemanunggalan TNI dan rakyat dengan melaksanakan karya bakti yang melibatkan masyarakat"ungkapnya.

Di akhir amanatnya, Pangdam menekankan kepada seluruh prajurit agar terus meningkatkan ketakwaan kepada Tuhan YME, Hindari segala bentuk pelanggaran dan perbuatan yang tidak terpuji demi menjaga nama baik satuan, Tegakkan Disiplin dan Loyalitas serta semangat pengabdian yang berlandaskan Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI, Kepada para unsur komandan kembangkan komunikasi yang sehat antara atasan dengan bawahan dan yang terakhir Pandemi Covid 19 belum berakhir, untuk prajurit untuk senantiasa pelihara kesehatan dengan rajin berolahraga dengan tetap patuhi protokol kesehatan.(pen407)

Share:

Sabtu, 17 September 2022

Prajurit Yonif 407/PK Bersih-bersih di RTH Desa Ujungrusi


 Yonif 407/PK,  - Sebagai bentuk dukungan terhadap peringatan World Clean Up Day (WCD) 2022, Prajurit Yonif 407/PK dipimpin oleh Dankipan B Lettu Inf Reiki Martin mewakili Danyonif 407/PK turut serta berpartisipasi melakukan aksi bersih-bersih bersama komunitas dan relawan di Ruang Terbuka Hijau Desa Ujungrusi , Sabtu (17/9/2022).

Dalam aksi WCD tersebut, Prajurit Yonif 407/PK bersama TP-PKK Desa Ujungrusi  membersihkan sampah-sampah di sekitar ruang terbuka hijau, lingkungan sekolah dan sepanjang jalan utama Ujungrusi Adiwerna. 

Ketua Pembinaan Kesejahteraan Keluarga Desa Ujungrusi, Nurhayati saat ditemui, Sabtu (17/9/2022) mengemukakan,  adanya bersih bersih sampah dan pungut sampah ini, diharapkan masyarakat juga peduli terhadap lingkungan yang bersih tanpa sampah. 

"Apalagi saat ini di lingkungan setiap Rt maupun Rw sudah di dirikan bank sampah, sehingga masyarakat bisa memilah sampah organik dan anorganik sebelum diserahkan ke bank sampah," ujarnya. 

Sementara itu Harwati salah satu aktivis peduli lingkungan hidup Desa Ujungrusi juga menyatakan, sangat mendukung sekali adanya program bank sampah di desanya, sehingga lingkungannya bersih dari sampah. 

Dirinya juga mengajak kepada seluruh masyarakat di lingkungan Rt dan Rw, untuk ikut berpartisipasi dalam mengembangkan bank sampah,.

" Ini karena hasil yang di dapat dari bank sampah juga dinikmati oleh lingkungannya," pungkas Harwati. (AR)

Share:

Rabu, 14 September 2022

Yonif 407/PK Terima Kunjungan TK Permata Bunda Mejasem


Yonif 407/PK, -Sebanyak 80 orang murid TK/PAUD Permata Bunda Mejasem Barat Kab. Tegal didampingi oleh para guru pembimbing berkunjung ke Markas Batalyon Infanteri 407/ Padma Kusuma.

Kedatangan mereka disambut langsung oleh Dansimin Yonif 407/PK Serka Joko Purwanto dengan anggotanya, Antusias dan penuh keceriaan diraut wajah anak-anak saat masuk Mako Yonif 407/PK. Adapun tujuan Kunjungan ini untuk mengenal lebih dekat profesi TNI AD dan tugas-tugasnya terkhusus Yonif 407/PK. Harapan kami anak-anak dapat melihat secara langsung bagaimana keseharian dan tugas TNI AD serta menumbuhkan kecintaan terhadap TNI.
Dalam kesempatan tersebut, Danyonif 407/PK Mayor Inf Hermawan Setya Budi, M.Han menyampaikan terimakasih atas kunjungan murid-murid TK/PAUD Permata Bunda beserta rombongan. Murid TK/PAUD diperkenalkan tentang profil Satuan Yonif 407/PK dan pengenalan pakaian/seragam dinas yang sering dipergunakan oleh Prajurit Yonif 407/PK.
Kegiatan dilanjutkan dengan pengenalan lingkungan beserta sarana dan prasarana Asmil Yonif 407/PK seperti perkantoran Markas Komando, tempat latihan Halang Rintang (HR), Display Drumband Canka Padmakusuma, dan jenis-jenis persenjataan.

Share:

Selasa, 13 September 2022

Prajurit Yonif 407/PK Laksanakan Proglatsiops Long Malap

Tegal-Jateng, Satuan Batalyon Infanteri 407/Padma Kusuma  melaksanakan kegiatan Proglatsiops Long Malap (Pertolongan pertama di lapangan) di Lapangan Kipan B Yonif 407/PK. Selasa (13/9).

Kegiatan tersebut diikuti Prajurit Yonif 407/PK yang melaksanakan Long Malap, latihan yang di laksanakan secara bergantian ini diharapkan prajurit dapat memahami dan mampu melaksanakan apa yang sudah di ajarkan.
Latihan materi Long Malap yang di ajarkan diantaranya materi korban/penderita Lena, Shock, Keracunan, Kecelakaan, patah Tulang, luka gigit ular berbisa dan lainnya. Diharapkan dengan latihan ini akan dapat meningkatkan kemampuan perorangan prajurit dan persiapan Yonif 407/PK melaksanakan tugas Perbatasan.

Kegiatan tersebut mengharuskan seluruh anggota untuk mampu mengatasi materi, Bahwa tujuan dari latihan long malap ini adalah agar prajurit mampu mengatasi pertolongan pertama bagi korban yang membutuhkan sehingga tidak bergantung pada Tim Medis guna mendukung tugas-tugas operasi militer maupun tugas kemanusiaan.(pen407)
Share:

Jumat, 09 September 2022

Upacara Peringatan Haornas ke-39 Tahun 2022 Di Yonif 407/PK

Komandan Yonif 407/PK Mayor Inf Hermawan Setya Budi, M.Han memimpin Upacara Hari Olahraga Nasional ( HAORNAS) XXXIX Tahun 2022 di Lapangan Yonif 407/PK, Jumat (9/9/2022).

Komandan Yonif 407/PK selaku Irup membacakan amanat/sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga pada peringatan Hari Olahraga Nasional.

Disampaikan, tema peringatan Haornas tahun 2022 kali ini adalah “Bersama Cetak Juara.” Dalam tema tersebut diharapkan mampu memberikan kontribusi pencapaian tujuan pembangunan olahraga dalam dimensi yang lebih luas yakni mewujudkan Indonesia bugar berkarakter tangguh dan berprestasi dunia, bahkan olahraga harus mampu berperan dalam pemberdayaan ekonomi.


Lebih lanjut dalam amanat tersebut dijelaskan bahwa Kolaborasi dan komitmen yang kuat antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, swasta dan stakeholder olahraga bersama dalam mencetak juara di bidang olahraga dalam prosesnya sangatlah panjang. Diawali melalui pemberdayaan olahraga, pembinaan sejak usia dini, kompetisi secara berjenjang dan sistematis serta didukung dengan penerapan sport science.

"Mari kita sama-sama laksanakan gerakan olahraga secara masif dan meluas disemua lapisan masyarakat sehingga dijadikan sebagai kebutuhan hidup dan gaya hidup, yang tentu dalam pelaksanaan saat ini dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan"


Setelah melaksanakan Upacara Peringatan Haornas seluruh Prajurit Yonif 407/PK dan Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 4 Yonif 407 melaksanakan Senam Gembira bersama-sama, dilanjutkan  Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 4 Yonif 407 melaksanaan Lomba Kelereng dan Lomba Pindah Sarung guna meningkatkan silaturahmi antara Keluarga Besar Yonif 407/PK.(pen407)

Share:

Kamis, 08 September 2022

Kunjungan Belajar TK Khalifa IMS Tegal di Yonif 407/PK

Satuan Yonif 407/Padmakusuma menerima kunjungan Field Trip dari TK Khalifa IMS Tegal. Kamis, 8 September 2022.

Kunjungan yang dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah  Ibu Dyah Isnira Anwar untuk melaksanakan  kegiatan belajar outdoor yang bertemakan profesi.

Kegiatan diikuti oleh 120 anak TK/KB didampingi oleh beberapa guru tersebut disambut oleh Dansimin Kima Yonif 407/PK Serka Joko Purwanto dengan anggotanya di Halaman Aula Kapten Damhuri Amir.


Terlihat anak-anak sangat antusias dan gembira mengikuti rangkaian kegiatan karena mereka baru pertama kali masuk di Asmil Yonif 407/PK, terlebih saat foto bersama dengan Prajurit Yonif 407/PK memakai Seragam Dinas yang di Satuan Yonif 407/PK  lanjut diperkenalkan tentang profil Satuan Yonif 407/PK dan pengenalan pakaian/seragam dinas yang sering dipergunakan oleh Prajurit Yonif 407/PK.

Kegiatan dilanjutkan dengan pengenalan lingkungan beserta sarana dan prasarana Asmil Yonif 407/PK seperti perkantoran Markas Komando, tempat latihan Halang Rintang (HR), Display Drumband Canka Padmakusuma, dan jenis-jenis persenjataan.

Disela-sela kegiatan, Kepala Sekolah Ibu Dyah Isnira Anwar menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak Yonif 407/Padmakusuma yang telah menyambut dan menerima dengan baik kedatangan rombongannya tersebut.

"Diharapkan anak-anak dapat mengenal asrama Yonif 407/PK dan menambah wawasan dan pengetahuan tentang profesi TNI, oleh karena itu kami sengaja mengajak anak-anak untuk berkunjung di Asrama Militer Yonif 407/Padmakusuma untuk mengenalkan profesi TNI-AD," tuturnya.(pen407)

Share:

BERITA

Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Cari Blog Ini

KEGIATAN BULANAN

About

Pages - Menu

Blog Archive