LIR PANDAWA MADHANGI BAWANA

Kamis, 11 Februari 2021

Warga Senaning Serahkan 6 Butir Munisi Kepada Satgas Pamtas Yonif 407/PK

  


Padmakusuma.com,- Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan Republik Indonesia – Malaysia (Satgas Pamtas RI-MLY) Batalyon Infanteri 407/Padmakusuma Pos Kout menerima 6 butir munisi Kaliber 7,62 dari warga Desa Senaning, Kecamatan Ketungau Hulu, Kabupaten Sintang, Kalbar.

Demikian disampaikan Dansatgas Pamtas RI-MLY Yonif 407/PK Letkol Inf Catur Irawan dalam rilis tertulisnya di Pos Kotis Nanga Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalbar. Rabu (10/02/2021).

Dansatgas menceritakan, Kegiatan bermula saat kegiatan pengobatan Door to Door yang dilakukan Personel Kesehatan Pos Kout yang dipimpin Dantonkes Letda Ckm Bambang Sasongko beserta 1 orang anggota di rumah bapak Bujang Syahpri (69), beliau adalah purnawirawan TNI- AD yang pernah berdinas di Koramil 1205 /Senaning. 

"Setibanya dirumah bapak Bujang Syahpri, Dantonkes menjelaskan kepada bapak Bujang Syahpri bahwa kedatangannya untuk melaksanakan pengobatan gratis," kata Dansatgas.

Setelah mendapat penjelasan dari Dantonkes kemudian bapak Bujang Syahpri meminta kepada Dantonkes untuk memeriksa istrinya, karena sering mengalami pusing pada kepala. Kemudian Letda Ckm Bambang Sasongko mengecek dan memeriksa, serta memberikan obat pada istri dari bapak Bujang Syahpri.

"Seusai melaksanakan pengobatan, bapak Bujang Syahpri bercerita jika beliau masih menyimpan sisa munisi selama berdinas menjadi TNI-AD, dan ingin menyerahkan munisi tersebut langsung ke Pos Kout agar diamankan," ungkap Letkol Inf Catur Irawan.

Pada pukul 14.30 WIB Bapak Bujang Syahpri datang Ke Pos Kout untuk menemui Letda Ckm Bambang Sasongko, kemudian Bapak Bujang Syahpri mengucapkan banyak terimakasih karena sudah mengobati istrinya, setelah itu Bapak Syahpri menyerahkan 6 butir munisi Kaliber 7,62 mm dengan sukarela dan tidak ada paksaan.

“Saat penyerahan munisi yang bersangkutan mengatakan bahwa pelayanan dan kepedulian anggota Pos Kout kepada masyarakat sangat berbeda dengan Satgas-satgas sebelumnya, sehingga membuatnya simpati dan berkeinginan menyerahkan munisi tersebut atas dasar kemauan sendiri dan tanpa paksaan dari pihak manapun," pungkas Dansatgas.

6 butir munisi kaliber 7,62 tersebut kini di amankan Pos Kout, dan akan diserahkan Ke Komando atas untuk proses lebih lanjut. (Ghiat/Padmakusuma-Red)

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

BERITA

Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Cari Blog Ini

KEGIATAN BULANAN

About

Pages - Menu

Blog Archive