LIR PANDAWA MADHANGI BAWANA

Minggu, 16 Mei 2021

Peduli Akan Kesehatan Warga Binaan, Satgas Pamtas Yonif 407/PK Berikan Pelayanan Khitanan Gratis

 


Padmakusuma.com,- Batalyon Infanteri Yonif 407/PK yang saat ini melaksanakan Satgas Pamtas RI-MLY selain menjalankan tugas pengamanan perbatasan juga melaksanakan kegiatan bhakti sosial, salah satunya dengan memberikan pelayanan khitan gratis bagi masyarakat perbatasan yang berada di Dusun Lubuk Kedang, Desa Nanga Kelapan, Kec. Ketungau Tengah, Kab. Sintang, Kalbar. Rabu (12/05/2021).

Pelayanan kesehatan yang dilaksanakan oleh tenaga kesehatan Pos Tanjung lesung adalah bentuk wujud kepedulian bagi masyarakat yang ada diperbatasan khususnya yang berada disekitar Pos Tanjung Lesung.

Danpos Tanjung Lesung Letda Kav Aldo Hilmy Fawadz menyampaikan, bahwa kegiatan pelayanan kesehatan berupa khitanan gratis bagi anak-anak yang belum di khitan, yang dipimpin oleh Serka Agus Armansyah selaku Bakes Pos Tanjung Lesung.

"Sunat yang dilaksanakan bagi anak-anak yang berada diperbatasan dilakukan kepada 4 orang anak Dusun Lebuk Kedang diantaranya, Resky (18), Jekira (14), Naldi  (8), dan Tio (7)  yang dilakulan dirumah warga Dusun Lubuk Kedang, Desa Nanga Kelapan," ujarnya.

Komandan Satgas Pamtas RI-MLY Yonif 407/PK Letkol Inf Catur Irawan, memberikan apresiasi kepada anggota kesehatan Satgas Pos Tanjung Lesung yang tanggap terhadap kesulitan masyarakat sekitarnya yang membutuhkan bantuan.

"Tetap semangat jaga Kesehatan, serta laksanakan kegiatan teritorial kepada masyarakat perbatasan, guna mewujudkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat. Karena ini merupakan wujud kepedulian bagi Prajurit dalam membantu dan mengatasi serta memberikan yang terbaik bagi masyarakat yang ada disekitarnya, sehingga keakraban antara Satgas dan masyarakat perbatasan yang sudah dibangun agar tetap terbina dengan baik," tuturnya.

Bapak Musa (56) orang tua dari Resky yang merupakan warga Dusun Lubuk Kedang mengucapkan terimakasih kepada tenaga kesehatan Satgas Pamtas Yonif 407/PK Pos Tanjung Lesung yang telah memberikan pelayanan khitanan gratis Di Dusun Lubuk Kedang.

"Kami sangat berterimakasih kepada Bapak TNI yang telah memberikan pelayanan kesehatan berupa khitan gratis bagi anak-anak kami semoga kebaikan anggota Pos Tanjung Lesung kepada kami akan selalu diberikan keberhasilan didalam melaksanakan tugas," ucapnya. (Ghiat/Padmakusuma-Red)

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

BERITA

Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Cari Blog Ini

KEGIATAN BULANAN

About

Pages - Menu

Blog Archive