LIR PANDAWA MADHANGI BAWANA

Selasa, 25 Februari 2020

Cegah Pelanggaran, Subdenpom IV/1-3 Adakan Ops Gaktib Di Yonif 407/PK


Tegal,- Prajurit Yonif 407/PK mengelar seluruh kendaran dinas dan kendaraan pribadinya, baik kendaraan roda dua maupun roda empat. Kegiatan tersebut diselenggarakan di Mako Yonif 407/PK dalam rangka untuk pemeriksaan administrasi yang dilaksanakan oleh Subdenpom IV/1-3 Tegal, Senin (24/02/2020).

Kegiatan pemeriksaan administrasi kelengkapan pribadi maupun kendaraan yang dilaksanakan oleh Subdenpom IV/1-3 Tegal adalah dalam rangka Operasi Gaktib Polisi Militer "Waspada Wira Keris I" Tahun 2020. Dalam kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Subdenpom IV/1-3 Tegal Kapten Cpm M. Totok Wahyudi.

Kegiatan Operasi Gaktib tersebut diawali dengan apel pengecekan personel. Dalam apel pengecekan, Komandan Yonif 407/PK Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar, S.I.P. menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sebagai upaya untuk menekan, mencegah dan tindakan preventif terjadinya pelanggaran serta perbuatan melanggar hukum bagi Prajurit Yonif 407/Padmakusuma.

Lebih lanjut, Dansubdenpom IV/1-3 Tegal Kapten Cpm M. Totok Wahyudi menyampaikan bahwa kegiatan Ops Gaktib dalam satuan Yonif 407/PK ini merupakan tindakan preventif (pencegahan), tujuannya tidak lain adalah untuk mengecek kelengkapan surat-surat perorangan dan kendaraan dinas dan kendaraan pribadi baik roda dua maupun roda empat.

"Sasaran program ini adalah patroli berkendara, patroli kombinasi, razia dan gaktib lalin (pemeriksaan surat-surat kendaraan yang ada dijalanan). Sasaran materiilnya berupa kendaraan, orang (baik Prajurit TNI maupun PNS)," jelasnya.

"Bahwa dalam penyelenggaraan kegiatan Ops Gaktib dilaksanakan dua tahapan masing-masing sosialisasi sebagai upaya preventif (pencegahan) dan penindakan atas pelanggaran yang ditemukan dilapangan pada saat kegiatan Ops Gaktib dilapangan," pungkasnya.

Selanjutnya, kegiatan pemeriksaan dibantu oleh anggota Staf Intel beserta anggota Provost Yonif 407/PK. Adapun sasaran pemeriksaan tersebut meliputi kelengkapan administrasi pribadi dan surat-surat kendaraan baik SIM, STNK maupun BPKB. Selain pemeriksaan administrasi, pemeriksaan ini juga meliputi fisik kendaraan antara lain pemakaian helm berstandar SNI, perlengkapan standar kendaraan seperti  lampu sein, spion, lampu rem dan knalpot. 


Dari pemeriksaan tersebut, Pasi Intel Yonif 407/PK Kapten Inf Hendra Sastra Nugraha, S.I.P. menyampaikan bahwa hasil pemeriksaan pada kendaraan dinas maupun kendaraan pribadi tidak ditemukan pelanggaran baik yang bersifat ringan maupun berat. Sedangkan untuk kelengkapan administrasi pribadi dan (surat-surat) kendaraan baik kendaraan dinas maupun kendaraan pribadi secara keseluruhan sudah lengkap.

"Yang perlu dipahami oleh seluruh anggota Yonif 407/PK adalah bahwa pemeriksaan ini bukan untuk mencari kesalahan dan kekurangan anggota, akan tetapi untuk mengingatkan akan pentingnya kelengkapan administrasi kendaraan, sehingga dapat mencegah terjadinya suatu pelanggaran," tegasnya. (GB/Padmakusuma-Red)
Share:

Kamis, 20 Februari 2020

Tradisi Korps Raport Pindah Satuan Sebagai Wujud Penghormatan Dan Penghargaan Prajurit


Tegal,- Sebagai penghormatan dan penghargaan bagi Prajurit Padmakusuma yang akan melaksanakan pindah Satuan. Kali ini, Yonif 407/Padmakusuma menggelar acara Korps Raport Pindah Satuan untuk Prajuritnya. Acara tersebut diselenggarakan di Serambi Kehormatan Yonif 407/PK, Kamis (20/02/2020).

Ke-34 Prajurit Padmakusuma yang melaksanakan pindah Satuan tersebut merupakan anggota yang sudah berdinas selama 15 s.d 20 tahun di Satuan Yonif 407/PK. Dan selanjutnya akan beralih tugas di Satkowil Jajaran Kodam IV/Diponegoro dan Kodam XVI/Patimura. Hal tersebut juga merupakan tuntutan dalam peremajaan organisasi di lingkungan Satuan Yonif 407/Padmakusuma.

Acara Korps Raport Pindah Satuan dipimpin langsung oleh Komandan Yonif 407/PK Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar, S.I.P., selanjutnya bertindak sebagai Komandan Acara adalah Komandan Kompi Bantuan Yonif 407/PK Lettu Inf Reiki Marten.


Hadir dalam acara tersebut, para Pasi (Perwira Seksi) Yonif 407/PK, para Komandan Kompi Jajaran Yonif 407/PK beserta anggotanya. Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Persit Kartika Candra Kirana Ranting 4 Yonif 407 beserta para pengurus dan anggota.

Dalam sambutannya, Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar mewakili keluarga besar Yonif 407/Padmakusuma menyampaikan apresiasi, rasa hormat, bangga dan penghargaan yang stinggi-tingginya serta dan ucapan terimakasih kepada Prajurit yang pindah Satuan atas segala pengabdian dan dedikasi yang telah diberikan kepada Satuan Yonif 407/Padmakusuma.

"Saya berharap, semoga segala sesuatu yang baik dan positif yang didapat dari Satuan ini dapat dikembangkan di Satuan baru. Sedangkan hal-hal yang kurang baik agar tetap disimpan sebagai suatu bentuk koreksi demi kebaikan tugas dimasa mendatang. Di tempat yang baru segeralah diri terhadap lingkungan, pelajarilah tugas yang akan diemban serta tetap menjaga nama baik dan kehormatan Satuan Yonif 407/Padmakusuma dimanapun berada," harapannya.


"Selama melaksanakan tugas pengabdian di Satuan Yonif 407/Padmakusuma tentunya diantara kita semua pasti ada hal-hal yang kurang kerkenan baik dalam kedinasan maupun pribadi. Untuk itu, selaku Danyonif 407/Padmakusuma beserta seluruh warga Yonif 407/Padmakusuma meminta maaf yang sebesar-besarnya atas kesalahan baik disengaja maupun tidak, baik secara dinas maupun pribadi. Serta tidak lupa saya selaku pembina Persit KCK Ranting 4 Yonif 407 mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya," begitu pungkasnya.

Sebagai acara penutup, Komandan Yonif 407/PK memberikan ucapan selamat dan memberikan piagam penghargaan dan dilanjutkan dengan prosesi Sangkur Pora sebagai tanda penghormatan kepada seluruh Prajurit yang pindah Satuan. Hal tersebut dimaknai sebagai simbolis tanda penghargaan selama mengabdi dan bertugas di Satuan Yonif 407/PK.


Acara tradisi Korps Raports Pindah Satuan Yonif 407/Padmakusuma tersebut dapat memberikan semangat kepada Prajurit yang akan beralih tugas di Kesatuan yang baru. Dan juga menumbuhkan rasa bangga terhadap Satuan lamanya.

Prosesi acara tersebut berlangsung secara tertib dan penuh khidmat. Rangkaian acara dapat dijalankan sesuai dengan rencana penyelenggaraannya, sehingga maksud dan tujuan digelarnya acara tersebut dapat tercapai dengan baik.

Karena kesuksesan dan keberhasilan dari acara tersebut merupakan wujud sebuah penghargaan Yonif 407/PK yang terakhir kalinya dipersembahkan kepada Prajurit Padmakusuma yang melaksanakan pindah Satuan atas dharma bhakti dan dedikasinya selama ini. (GB/Padmakusuma-Red)
Share:

Sabtu, 15 Februari 2020

Prajurit Yonif 407/Padmakusuma Cegah & Berantas Narkoba Dengan Program P4GN


Tegal,- Bertempat di Aula Kapten Damhuri Amir, Yonif 407/Padmakusuma menggelar kegiatan penyuluhan P4GN (Pencegahan Pemberantasan Penggunaan dan Peredaran Gelap Narkoba) TW I TA. 2020. Kegiatan tersebut adalah upaya untuk membentengi Prajurit Yonif 407/PK dari pengaruh Narkoba, Sabtu (15/02/2020).

Hadir dalam acara tersebut, Komandan Yonif 407/PK Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar, S.I.P., para Perwira Seksi Yonif 407/PK, para Komandan Kompi beserta para Danton dan segenap Prajurit Padmakusuma.


Dalam sambutannya, Inf Sutan Pandapotan Siregar menjelaskan bahwa kegiatan penyuluhan tentang P4GN (Pencegahan Pemberantasan Penggunaan dan Peredaran Gelap Narkoba) itu wajib dilaksanakan dan harus dipahami Prajurit Yonif 407/Padmakusuma. "Kita telah menyatakan perang terhadap Narkotika ataupun obat-obatan terlarang lainnya, artinya bagi kita sebagai Prajurit jangan sampai ada yang mengikuti, ingin mencoba-coba apalagi menggunakan dan terlibat dengan barang tersebut," jelasnya.

"Jika masih terdapat Prajurit yang terlibat dalam penyalahgunaan Narkoba maka sanksinya adalah dipecat atau diberhentikan dengan  tidak hormat. Sangat tidak ada pertimbangan atau kebijaksanaan bagi prajurit yang terlibat dalam masalah penyalahgunaan Narkoba," tegas Danyonif 407/PK.


Masuk ke materi P4GN, Dantonkes Kima Yonif 407/PK Letda Ckm Bambang Sasongko menerangkan, Narkoba merupakan narkotika dan jenis obat-obatan terlarang yang apabila dikonsumsi akan menimbulkan efek kecanduan. Pada dasarnya, obat-obatan psikotropika digunakan dalam dunia medis untuk anastesi dengan dosis sangat rendah. Tapi dalam prkateknya, tak sedikit orang yang menyutikkan obat ini pada tubuh secara langsung dengan kadar sembarangan sehingga berakibat buruk pada kesehatan.


Menurutnya, Narkoba disebut juga sebagai NAPZA yang berarti Narkotika, Psikotropika dan Zat adiktif. Narkotika merupakan sejenis obat atau senyawa yang dapat membantu mengurangi rasa nyeri, menganggu kesadaran dan menyebabkan kecanduan. Psikotropika merupakan obat-obatan yang berbahaya, dapat merusak sistem saraf pusat pada otak dan menganggu psikis atau mental seseorang. Zat adiktif merupakan kelompok Narkoba selain Narkotika dan Psikotropika. Penggunaan zat ini juga berbahaya, memicu ketergantungan dan menganggu kerja otak. Contoh zat adiktif seperti Nikotin, Alkohol, obat penenang, dan sejenisnya.


Pasi Intel Yonif 407/PK Kapten Hendra Sastra Nugraha, S.I.P. menambahkan, bahwa penggunaan narkoba sudah jelas memberikan banyak sekali dampak buruk bagi tubuh. Mulai dari menganggu psikis (mental), fisik, dan juga hubungan sosial. Maka dari itu, pemakaian narkoba dilarang oleh negara dan dikategorikan sebagai perbuatan yang melanggar hukum serta bertentangan dengan undang-undang," tuturnya.

Selesai acara penyuluhan P4GN, kegiatan berlanjut dengan pemeriksaan urine. Kegiatan pemerikasaan urine tersebut dipimpin oleh Pasi Intel Yonif 407/PK Kapten Hendra Sastra Nugraha. Prajurit yang melaksanakan tes urine dipilih secara acak oleh Pasi Intel beserta anggotanya dengan didampingi oleh anggota Provost Kima Yonif 407/PK. 

Selanjutnya kegiatan pemeriksaan urine dilaksanakan di Klinik Pratama Yonif 407/PK. Dalam pelaksanaan pemeriksaan urine tersebut ditangani langsung oleh Dantonkes Kima Yonif 407/PK Letda Ckm Bambang Sasongko beserta anggotanya dan didampingi oleh anggota Staf Intel dan Provost Kima Yonif 407/PK.

Hasil pemeriksaan urine dari 26 Prajurit Yonif 407/PK baik Perwira, Bintara maupun Tamtama yang dipilih secara acak dari masing-masing Kompi Jajaran Yonif 407/PK tidak menunjukkan indikasi penyalahgunaan Narkoba. Selanjutnya, hasil pemeriksaan secara keseluruhan dinyatakan nihil serta bebas dari Narkoba oleh  Dantonkes Kima Yonif 407/PK.


Usai kegiatan pemeriksaan urine, Pasi Intel Yonif 407/PK menyampaikan bahwa kegiatan tes urine dalam rangka P4GN (Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba) tersebut sengaja diselenggarakan sesuai dengan program. Hal ini untuk memastikan ada tidaknya anggota Yonif 407/PK yang terlibat Narkoba. 

Ia menegaskan, pihaknya selalu menekankan kepada seluruh Prajurit Yonif 407/PK agar tidak terlibat penyalahgunaan Narkoba. "Jika terdapat Prajurit yang terlibat Narkoba, maka tidak ada toleran untuk diberikan sanksi tegas dan diproses sesuai dengan hukum yang berlaku," begitu tegasnya. (GB/Padmakusuma-Red)
Share:

Selasa, 11 Februari 2020

Tradisi Penerimaan Prajurit Padmakusuma Tanamkan Kecintaan Dan Kebanggaan Satuan Yonif 407/PK


Tegal,- Satuan Yonif 407/Padmakusuma menggelar kegiatan tradisi penerimaan Prajurit baru. Sebanyak 21 Prajurit yang terdiri dari 5 Perwira, 1 Bintara dan 15 Tamtama resmi menjadi anggota Yonif 407/Padmakusuma. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Yonif 407/PK Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar, S.I.P., Senin (10/02/2020).

Acara Tradisi penerimaan prajurit baru yang diselenggarakan di Mako Yonif 407/PK dihadiri oleh Komandan Yonif 407/PK selaku Komandan Acara, para Perwira Seksi Yonif 407/PK, para Komandan Kompi Yonif 407/PK beserta anggota. Turut hadir Ketua Persit Kartika Candra Kirana Ranting 4 Yonif 407 Ny. Puspita Siregar beserta pengurus dan beberapa anggota.


Sebelumnya, para Prajurit baru harus melaksanakan kegiatan tradisi Longmars sejauh 20 Km dan mendorong Randis Truck NPS dari titik start Gedung Olah Raga (GOR) Trisanja Slawi menuju Kesatrian Yonif 407/PK dengan dibekali perlengkapan Helm Baja, Ransel Korea, dan Togel Rof (Tali Togel). Personel baru tersebut harus melewati pos-pos yang diisi dengan beberapa uji materi seperti PBB, beladiri militer dan gerakan perorangan (Gerper).

Setiba di Kesatrian Yonif 407/PK, para Prajurit baru tersebut disambut oleh segenap anggota Yonif 407/PK dan dilanjutkan dengan acara tradisi penerimaan. Acara tradisi diawali dengan pernyataan penerimaan prajurit baru oleh Komandan Yonif 407/PK. Kegiatan dilanjutkan dengan penyiraman air kembang dan pemberian air kelapa muda. Untuk menjadi Prajurit Yonif 407/PK, para prajurit baru harus melaksanakan penciuman Bendera Tunggul Padmakusuma dan pembacaan Ikrar Prajurit Padmakusuma. 


Dalam sambutannya, mewakili keluarga besar Yonif 407/PK,  Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar, S.I.P. menyampaikan ucapan selamat datang Satuan Yonif 407/PK kepada seluruh prajurit baru. Tradisi penjemputan dan penerimaan prajurit baru di Satuan Yonif 407/PK ini merupakan acara tradisi yang wajib dilaksanakan bagi personel yang baru masuk di Yonif 407/PK.

"Tradisi Laporan Korp Masuk Satuan ini merupakan suatu bentuk acara yang sudah diatur di dalam tata upacara militer di lingkungan Angkatan Darat dan juga sudah diatur didalam prosedur tetap Yonif 407/Padmakusuma. Tujuan dilaksanakannya Tradisi Satuan ini adalah untuk menanamkan kecintaan dan kebanggaan Prajurit terhadap Satuannya khususnya terhadap Satuan Yonif 407/Padmakusuma. Selain daripada itu adalah untuk memberikan gambaran serta orientasi terhadap lingkungan kerja yang tentunya nanti akan dapat berguna didalam mendukung kelancaran tugas dan pekerjaan yang dihadapi," tuturnya.


"Hal ini merupakan Feed Back atau umpan balik dari kesejahteraan yang telah diperoleh TNI-AD, oleh karena itu persiapkan mental dan fisik anda mulai dari sekarang. Segeralah menyesuaikan diri, kenali dan pahami tugas dan tanggung jawab masing-masing sesuai jabatan yang nantinya akan anda emban. Hindari pelanggaran sekecil apapun selama anda berdinas di Satuan ini, tanamkan dalam diri anda masing-masing semboyan untuk Berfikir Sebelum Berbuat dan Berbuat Setelah Berfikir, sehingga apapun tindakan dan langkah yang anda ambil senantiasa dilakukan setelah berfikir dan apabila anda menghadapi suatu permasalahan yang sekiranya tidak mampu anda hadapi segeralah laporkan sesuai jalur hirarki yang ada," imbuhnya.


"Mulai dari sekarang tanamkan jiwa Padmakusuma didalam diri, segera kenali tugas dan tanggung jawab perorangan serta hormati senior-senior anda yang telah lebih dahulu masuk di Satuan ini. Selanjutnya kepada para senior yang telah lebih dahulu masuk di Satuan ini, saya berpesan agar bantu dan bimbing junior-juniornya yang baru masuk, beritahukan aturan-aturan dan ilmu-ilmu yang belum mereka ketahui, berikanlah contoh yang benar sesuai aturan berlaku serta perlakukan mereka sebagai rekan kerja yang nantinya akan melaksanakan tugas bersama-sama dengan kita, karena bagaimanapun juga mereka adalah rekan sekaligus saudara kita yang wajib kita bina dan arahkan," begitu pesannya. (GB/Padmakusuma-Red)
Share:

Sabtu, 08 Februari 2020

Tingkatkan Keharmonisan, Dharma Pertiwi Tegal Olahraga Bersama Di Yonif 407/PK


Tegal,- Dalam rangka meningkatkan keharmonisan, kekompakan dan merekatkan hubungan antar para istri-istri satuan kerja yang ada di wilayah Tegal, kali ini Dharma Pertiwi Cabang Tegal menyelenggarakan kegiatan olahraga bersama yang bersifat kekeluargaan di Satuan Yonif 407/PK, Jumat (07/02/2020). 

Kegiatan Dharma Pertiwi tersebut dihadiri oleh Ketua Persit KCK Cab. LVI Brigif -4/DR beserta pengurus, Ketua Persit KCK Cab. XXII Kodim 0712/Tegal beserta pengurus, Ketua Persit KCK Ranting 4 Yonif 407 beserta pengurus dan segenap anggota Ketua Jelasenatri Cab. 7 Tegal beserta pengurus, Ketua IKATT Pragati Wira Anggini Anak Ranting 004 Sat Radar 214 Tegal beserta pengurus, Ibu Ketua Disjan Cab. Tegal beserta pengurus.


Kegiatan tersebut diawali dengan sambutan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 4 Yonif 407 Ny. Puspita Siregar dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama, dengan olah raga bersama meliputi senam bersama di Lapangan Mako Yonif 407/PK, pertandingan Bola Volly di Lapangan Volly Kompi Markas Yonif 407/PK, pembagian doorprise dan hiburan. 

Dalam sambutannya, Ketua Persit KCK Ranting 4 Yonif 407 Ny. Puspita Siregar menyampaikan ucapan terimakasih dan rasa bangga atas kepercayaan yang diberikan sebagai tuan rumah untuk penyelenggaraan kegiatan Dharma Pertiwi Cabang Tegal pada kesempatan kali ini.


"Tujuan olahraga bersama ini tidaka lain adalah untuk mempersatukan dan mempererat tali silaturahmi dan memupuk kekompakan para istri Prajurit TNI agar lebih bersemangat dalam mendampingi tugas Ssuami, mendidik putra-putri serta dalam berorganisasi," ungkapnya.

"Dalam kegiatan olahraga ini tidak hanya sekedar olahraga, namun untuk memantapkan silaturahmi dan komunikasi yang baik dan dapat saling mengenal satu sama lain sehingga nantinya timbul keakraban dan kebersamaan dan menjadikan suatu hubungan dan komunikasi yang harmonis bagi seluruh anggota Dharma Pertiwi Cabang Tegal,'' imbuhnya.


"Dalam kegiatan ini diharapkan agar dapat membina dan meningkatkan rasa persaudaraan serta kekeluargaan berdasarkan rasa senasib dan sepenanggungan, seperjuangan untuk mewujudkan rasa persatuan dan kesatuan serta kesadaran nasional bagi seluruh istri anggota TNI guna meningkatkan kesejahteraan anggota khusunya untuk Dharma Pertiwi Cab Tegal," begitu harapannya. (GB/Padmakusuma-Tegal)
Share:

Jumat, 07 Februari 2020

Peduli Terhadap Kesehatan Balita, Ketua Persit KCK Ranting 4 Yonif 407 Berikan Vitamin


Tegal,- Bertempat di Posyandu Wijaya Kusuma Yonif 407/PK, Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 4 Yonif 407 bekerjasama dengan Klinik Pratama Yonif 407/PK menggelar kegiatan posyandu berupa imunisasi dan pemberian vitamin kepada balita. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi timbulnya gizi buruk bagi anak balita, Kamis (06/02/2020).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 4 Yonif 407 Ny. Puspita Siregar beserta para Pengurus dan anggota serta Bidan Pembina Klinik Pratama Yonif 407/PK Atika Wulandari.

Kegiatan Posyandu yang rutin dilaksanakan dalam setiap bulannya tersebut bertujuan untuk memberikan layanan kesehatan bagi ibu beserta anaknya, sehingga dapat mencegah terjadinya gizi buruk bagi anak maupun ibu hamil, menjaga daya imunitas serta mengetahui perkembangan dan pertumbuhan balita. 


Pelayanan kegiatan dalam posyandu ini meliputi pemeriksaan penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pencatatan umur, pemberian imunisasi, pemeriksaan ibu hamil, pemeberian vitamin, pemberian bubur kacang hijau dan susu serta konsultasi tentang kesehatan. 

Pada kegiatan tersebut, Ketua Persit KCK Ranting 4 Yonif 407/PK Ny. Puspita Siregar didampingi oleh Bidan Pembina Klinik Pratama Atika Wulandari bekesempatan memberikan vitamin kepada beberapa balita yang hadir.

Ny. Puspita Siregar juga menyampaikan bahwa kegiatan Posyandu tersebut merupakan wujud perhatian dan kepedulian terhadap kesehatan anggota Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 4 Yonif 407 baik yang sedang hamil maupun mempunyai balita.


"Kegiatan Posyandu ini penting dilaksanakan di lingkungan Asrama Militer seperti Batalyon Infanteri 407/Padmakusuma guna memantau, menjaga, memelihara kesehatan serta tumbuh kembang ibu hamil balita dan batita agar terhindar dari gangguan kesehatan selama proses tumbuh kembang balita dan batita  tersebut dan juga selama proses kehamilan bagi ibu-ibu yang sedang hamil," begitu tuturnya.

Bidan Pembina Klinik Pratama Atika Wulandari memberikan menghimbauan kepada orang tua (ibu) yang memiliki anak balita agar rutin membawa anaknya ke Posyandu guna mendapatkan pelayanan kesehatan, sehingga perkembangan dan pertumbuhan anak dapat terus terpantau. (GB/Padmakusuma-Red)
Share:

Kamis, 06 Februari 2020

Yonif 407/PK Jadi Sasaran Tempat Kunjungan Profesi Paud Yammba


Tegal,- Kali ini, Satuan Yonif 407/Padmakusuma menerima kunjungan belajar dari anak-anak Paud (Pendidikan Anak Usia Dini) Yammba Jatibarang Kabupaten Brebes. Kunjungan yang dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah Paud tersebut merupakan kegiatan belajar outdoor yang bertemakan pekerjaan (profesi), Kamis (06/02/2020).

Kegiatan yang diikuti oleh 120 anak Paud dan didampingi oleh beberapa guru tersebut disambut hangat oleh Dansimin Kima Yonif 407/PK Serka Cahya Purnama beserta beberapa Prajurit di Aula Kapten Damhuri Amir. Tak heran jika anak-anak terlihat sangat antusias mengikuti rangkaian kegiatan karena kunjungan tersebut merupakan kali pertama dilaksanakan di Asmil Yonif 407/PK, terlebih saat foto bersama dengan Komandan Yonif 407/PK Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar, S.I.P. di depan Mako Yonif 407/PK.


Selanjutnya, secara singkat diperkenalkan tentang profil satuan Yonif 407/PK dan pengenalan pakaian/seragam dinas yang sering dipergunakan oleh Prajurit Yonif 407/PK. Kegiatan dilanjutkan dengan pengenalan lingkungan beserta sarana dan prasarana Asmil Yonif 407/PK seperti perkantoran Markas Komando, tempat latihan Halang Rintang (HR), jenis kendaraan dinas dan jenis-jenis persenjataan.

Disela-sela kegiatan, Kepala Sekolah Paud Yammba Muzayyanah, S.Pd menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak Yonif 407/Padmakusuma yang telah menyambut dan menerima dengan baik kedatangan rombongannya tersebut.


Ia menjelaskan bahwa kegiatan belajar anak didiknya tersebut merupakan kunjungan profesi dengan tema pekerjaan pada program belajar semester II Tahun 2019-2020 yang sering dilaksanakan dalam setiap tahunnya. "Selama ini anak-anak penasaran dengan profesi TNI, oleh karena itu kami sengaja mengajak anak-anak untuk berkunjung di Asrama Militer Yonif 407/Padmakusuma untuk mengenalkan profesi TNI-AD," tuturnya.

Ia menambahkan, ada beberapa Wali Murid yang penasaran dengan Satuan Yonif 407/Padmakusuma yang akhirnya menyusul ikut dalam kegiatan kunjungan tersebut untuk melihat lokasi dan asrama militer yang selama ini belum pernah dikunjunginya.


Pgs. Pasi Pers Yonif 407/PK Lettu Inf Masraniansyah melalui Serka Cahya Purnama menyampaikan ucapan terima kasih kepada rombongan Paud (Pendidikan Anak Usia Dini) Yammba Jatibarang Kabupaten Brebes yang telah berkenan berkunjung di Asmil Yonif 407/Padmakusuma.

"Semoga kunjungan tersebut dapat menambah wawasan tentang dunia kemiliteran TNI-AD kepada anak-anak Paud Yammba sehingga dapat menumbuhkan sikap kedisiplinan, kepemimpinan dan keberanian kepada anak-anak diusia dini. Selain itu juga agar anak-anak mengenal lebih dekat profesi TNI-AD dan tugas-tugasnya. Harapan kami anak-anak dapat melihat secara langsung bagaimana keseharian dan tugas Prajurit Yonif 407/PK serta menumbuhkan kecintaan terhadap TNI," begitu pungkasnya. (GB/Padmakusuma-Red)
Share:

Rabu, 05 Februari 2020

TRabas

Share:

BERITA

Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman

Cari Blog Ini

KEGIATAN BULANAN

About

Pages - Menu

Blog Archive